Keterangan Gambar : Rumah Tauhid Mahkota Simprug Gelar Doa Malam Nisfu Sya’ban
BizNews.ID - Malam Nisfu Sya’ban biasanya diisi dengan berbagai kegiatan do’a bersama dengan membaca surat yasin sebanyak 3 kali secara bersama sama lalu dilanjutkan dengan membaca doa doa memohon ampunan atas segala dosa dan meminta kemudahan dalam urusan dunia serta memohon agar khsunul khotimah saat kembali mengahadap kepada Alloh SWT.
Seolah Tak mau ketinggalan dan kehilangan keutamaan serta fadilah malam nisfu sya’ban, sejumlah warga diperumahan mahkota simprug, ciledug kota Tangerang juga menggelar kegiatan malam nisfu sya’ban secara sederhana dan berjamaah serta memanffat zoom meeting untuk mereka yang tidak bisa hadir dilokasi kegiatan alias Hybrid.( Senen, 6/03/23)
Menurut Ferry Firdausi, kegiatan ini dimaksudkan untuk melaksanakan amaliyah dimalam nisfu sya’ban serta menjalin silaturahmi antara warga menjelang pelaksanaan masuknya bulan Ramadhan. “Kami semua tak mau ketinggalan pada malam istimewa ini, sehingga kami berkumpul untuk memanjatkan doa ampunan dan keselamatan serta kemudahan mendapatkan rezeki,” tutur Ferry dengan semangat.
Ferry menambahkan kegiatan ini memang untuk yang pertama kalinya digelar secara bersama – sama karena selama ini masing masing warga memiliki kesibukan yang padat. ” ini gelaran nisfu sya’ban yang perdana dan Alhamdulillah berjalan khidmat, khusu’ dan lancar.” Jelas Ayah Baim, panggilan akrabnya.
Ia juga menghimbau kepada warga lain yang belum melaksanakan, bisa melaksanakannya secara sendiri sendiri dirumah masing masing bersama seluruh anggota keluarga.
Sebagaimana diketahui, Nisfu Sya'ban merupakan salah satu hari yang istimewa. Sebab, di malam tersebut, diyakini semua dosa akan dihapuskan bagi mereka yang memohon ampun. Hal ini sejalan dengan hadits Rasulullah saw, "Apabila tiba malam Nisfu Sya’ban, maka malaikat berseru menyampaikan dari Allah: adakah orang yang memohon ampun maka aku ampuni, adakah orang yang meminta sesuatu maka aku berikan permintaannya” (HR al-Baihaqi dalam Syu’ab al-Iman).
Karenanya, di malam tersebut, banyak masyarakat yang membaca Surat Yasin tiga kali, disertai dengan memperbanyak berdoa. Yasin pertama diniatkan untuk panjang umur dalam kondisi taat dan patuh pada Allah. Yasin kedua diniatkan untuk tolak bala' dalam seumur hidup. Sementara Yasin ketiga diniati minta kekayaan dan kecukupan selama hidup. Hal ini sebagaimana dilansir NU Online.
Sementara esoknya, umat Islam juga disunnahkan untuk berpuasa. Hal ini selaras dengan sebuah hadits Rasulullah saw, "Apabila tiba malam Nisfu Sya’ban, maka hidupkan malamnya dan berpuasalah di siang harinya” (HR Ibnu Majah dalam as-Sunan dan al-Baihaqi dalam Syu’ab al-Iman). (Akbar)
LEAVE A REPLY