Home Lifestyle Belanja di Mall Lebih Mudah dengan Bantuan Personal Shopper

Belanja di Mall Lebih Mudah dengan Bantuan Personal Shopper

0
SHARE
Belanja di Mall Lebih Mudah dengan Bantuan Personal Shopper

Jakarta, BIZNEWS.ID - Meski pemerintah telah melonggarkan kebijakan PSBB di tengah pandemi, masih banyak masyarakat yang khawatir untuk beraktivitas di luar rumah. Aktivitas belanja di mall yang rutin dilakukan pun menjadi berkurang.

Melihat adanya kebutuhan untuk membeli produk di mall, Pakuwon Group yang menaungi Gandaria City Mall, Kota Kasablanka, dan Plaza Blok M menghadirkan program Personal Shopper. Diluncurkan pertama kali pada 17 Agustus 2020, Personal Shopper akan membantu kamu belanja di mall dari rumah.

Kamu bisa membeli barang yang memang ingin dibeli tanpa harus keluar rumah. Produk yang dibeli pun tidak terbatas pada satu tenant atau fokus pada produk kebutuhan sehari-hari. Melainkan juga bisa membantu kamu belanja produk fashion, makeup, skincare, atau yang terkait dengan hobi.

Personal Shopper ini siap membantu kamu belanja di mall pada pukul 11.00-20.00. Kamu bisa menghubungi para personal shopper masing-masing mall melalui pesan singkat whatsapp. Dengan menyebutkan barang apa saja yang kamu butuhkan, personal shopper akan mencarikan penawaran terbaik yang sesuai dengan barang yang dipesan.

Setelah semua barang yang dipesan tersedia, Personal Shopper akan melakukan pengemasan khusus dan membantu proses pengiriman menggunakan transportasi online untuk kawasan Jabodetabek dan jasa kurir JNE untuk di luar Jabodetabek. Jika sudah melakukan proses pembayaran, barulah barang pesanan kamu akan dikirimkan.

Selain menggunakan sistem pengiriman, Pakuwon Group juga memungkinkan kamu mengambil sendiri barang yang dipesan. Jika sudah selesai belanja dan melakukan pembayaran, konsumen bisa melakukan pengambilan barang di hari yang sama di Lobby masing-masing mall. Demikian Fimela.com

Photo : google image