Home Sport Petenis Dunia Eugenie Bouchard dan Luna Maya Siap Hibur Pecinta Tenis di GBK

Petenis Dunia Eugenie Bouchard dan Luna Maya Siap Hibur Pecinta Tenis di GBK

Tenis

0
SHARE
Petenis Dunia Eugenie Bouchard dan Luna Maya Siap Hibur Pecinta Tenis di GBK

Keterangan Gambar : Petenis Dunia asal Kanada, Eugenie Bouchard (tengah) tiba di Jakarta, dan siap menjalani laga eksebisi di antaranya melawan Luna Maya di Stadion Tenis GBK, Senayan, Minggu (8/9).

Biznews.id - Jakarta - Aktris cantik  Luna Maya akan bertanding melawan petenis dunia asal Kanada, Eugenie Bouchard. Jelang laga eksebisi ini, Luna meminta masyarakat yang menonton agar tidak berekspektasi kepadanya. Sebab, kemampuan tenisnya dengan Eugenie sudah pasti jauh berbeda.

"Sejujurnya, saya agak nervous. Tapi kami di sini hanya untuk bermain tenis dan bersenang-senang. Jadi jangan ekspetasi saya akan kayak gimana. Ini jauh banget skillnya," aku Luna dalam konferensi pers di Dharmawangsa Hotel, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (7/9).

Laga eksebisi Luna Maya kontra Eugenie Bouchard akan bertanding di nomor ganda yang berlangsung di Tennis Center Court Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (8/9) pagi WIB. Diagendakan Luna akan berpasangan dengan petenis junior putra Indonesia, Aldhito Ramadhan Dwi Kurniawan untuk menghadapi sesama aktris, Maria Selena yang berduet dengan Eugenie Bouchard.

Luna menjelaskan bahwa dirinya baru menggeluti olahraga tenis selama dua tahun terakhir. Tentunya waktu ini sangat timpang dibanding Eugenie yang telah bermain tenis sejak usia 5 tahun.

"Tidak ada yang bisa dibandingkan mana lebih jago, udah pasti Eugenie lebih jago dan lebih profesional karena dia memang seorang professional tennis player," jelas aktris 41 tahun ini.

Namun Luna merasa terhormat karena bisa diberikan kesempatan untuk bermain bersama atlet profesional. Luna berharap laga eksebisinya ini dapat membawa angin segar untuk olahraga tenis di Indonesia. Mantan kekasih Ariel NOAH ini juga berharap agar banyak masyarakat yang tertarik dengan olahraga tenis.

"Mudah-mudahan dengan acara ini menimbulkan gairah kepada orang tua. Mungkin mau bertanya kepada anaknya, mau nggak ya anaknya dilatih tenis atau mulai bermain tenis dan kemudian bisa menjadi atlet dan membawa nama harum Indonesia lagi," tandasnya.

Luna Maya dijadwalkan akan main di match ke-2. Sebelumnya juga ada laga pembuka antara Eugenie Bouchard/Emil Malik Ibrahim melawan Ketum Pelti Nurdin Halid/Nouvaldo pukul 08.00 WIB.

Sedangkan di match ketiga akan kembali menyajikan pertandingan Eugenie Bouchard/Donny Ernawan melawan Nouvaldo/Alditho. Selepas laga, petenis cantik Kanada yang sempat bertengger di peringkat 5 dunia akan memberikan coaching clinic atau pelatihan singkat kepada petenis U-14 dari PP Pelti.(Dens)