NTT, BIZNEWS.ID - Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) menyerahkan bantuan kepada korban bencana alam di Nusa Tenggara Timur (NTT).
Anggota DPD RI Angelo Wake Kako dalam keterangan pers yang diterima di Jakarta, Sabtu, mengatakan bantuan disalurkan kepada korban bencana tersebut merupakan bentuk solidaritas dan kepedulian dari DPD RI kepada masyarakat NTT.
“Bantuan berupa beras 6 ton, mi instan, tikar, pembalut, pampers, sabun mandi, odol gigi, minyak goreng dan sejumlah bantuan lainnya atas nama lembaga DPD RI,” kata Angelo.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Angelo sebagai perwakilan anggota DPD daerah pemilihan NTT. Bantuan diterima oleh Kepala BPBD Flores Timur, Alfonsus Jasa Bethan saat di Posko Utama Bencana Banjir Bandang Adonara, Waiwerang, Pulau Adonara.
“Sasaran bantuan untuk seluruh pengungsi di Wilayah Adonara, Flores Timur,” kata Angelo.
Sebelum menyerahkan bantuan, Angelo sempat ikut mendampingi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo ketika menemui korban di lokasi pengungsian pada 4 April 2021.
“Bantuan ini juga sebagai kelanjutan dari kehadiran Anggota DPD RI yang sudah sejak awal melalui Komite 2, hadir di Lokasi bencana bersama dengan mitra Kerja BNPB,” ujarnya.
Untuk diketahui, banjir bandang menerjang empat kecamatan Flores Timur Nusa Tenggara Timur (NTT), yakni Kecamatan Ile Boleng, Adonara Timur, Wotan Ulumado, dan Adonara Barat.
Sebanyak 165 orang dilaporkan meninggal dunia akibat bencana tersebut dan 45 orang dinyatakan belum ditemukan. Demikian dpd.go.id
Headline
LEAVE A REPLY