Home Nasional Siang Ini, Motor Listrik Jokowi Kembali Dilelang

Siang Ini, Motor Listrik Jokowi Kembali Dilelang

0
SHARE
Siang Ini, Motor Listrik Jokowi Kembali Dilelang

   
Jakarta, BIZNEWS.ID - Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Bambang Soesatyo mengatakan akan mengumumkan kelanjutan lelang motor listrik Gesits bertanda tangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada pukul 14.00 WIB hari ini. "Harusnya kemarin akan kami umumkan, tapi terbentur hari besar," kata Bambang melalui pesan teks, Jumat, 22 Mei 2020.

Bambang mengatakan sangat banyak peminat motor listrik Gesits milik Presiden Jokowi. Menurut dia, mereka ingin memiliki motor yang akan menjadi kenangan dan koleksi seumur hidup itu.

Bambang mengklaim bahkan ada yang menawar dengan harga lebih mahal. "Bahkan ada yang nge-bid (menawar) di atas Rp 2,55 miliar setelah mendengar M. Nuh yang mengaku pengusaha asal Jambi itu mundur."

Motor listrik itu sebelumnya dimenangkan M. Nuh, dengan harga Rp 2,55 miliar. Ia mengalahkan peminat lainnya, termasuk Warren Tanoesoedibyo yang menawar Rp 1,55 miliar, politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Maruarar yang menawar Rp 2,2 miliar, dan pengusaha Manado Gabriele Mowengkang yang menawar Rp 2,5 miliar.

Bambang meminta agar M. Nuh dibebaskan. Dia berpendapat tak ada masalah dari kejadian lelang motor listrik itu. "Saya sudah mohon untuk dibebaskan. Tidak ada yang dirugikan," kata mantan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat ini.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Jambi, Komisaris Besar Kuswahyudi mengatakan tak ada penahanan terhadap M. Nuh. "Tidak ada pemeriksaan dan tidak ada penangkapan. Dan tidak ada penahanan," kata Kuswahyudi singkat ketika ditanya tentang permintaan Bambang, Jumat, 22 Mei 2020.
Motor Listrik. Demikian Tempo.co

Photo : google image